Hingga H-1 Lebaran, KAI Jual 1,8 Juta Tiket

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
ADVERTISEMENTS

Pada H-2 Lebaran, KAI sudah memberangkatkan 130.775 penumpang.

ADVERTISEMENTS

 JAKARTA – PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat hingga hari ini (Ahad, 1/5/2022) atau H-1 Lebaran sudah menjual sekitar 1,87 juta tiket kereta api (KA) jarak jauh. Meskipun begitu, masih ada tiket yang tersedia untuk masyarakat yang berencana bepergian usai Lebaran Idul Fitri 2022.

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS


“Tiket yang sudah terjual ini masih 72 persen dari total tiket yang disediakan untuk periode keberangkatan pada 22 April hingga 13 Mei 2022,” kata Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo dalam pernyataan tertulisnya, Ahad (1/5/2022).

ADVERTISEMENTS
ADVETISEMENTS


Dia menjelaskan, tanggal keberangkatan favorit masyarakat untuk arus mudik yaitu 30 April atau H-2 Lebaran. Pada tanggal tersebut, rute favorit penumpang yaitu dari Jakarta ke Bandung, Semarang, Surabaya, Yogyakarta, dan lainnya.

ADVERTISEMENTS


Sementara itu, pada keberangkatan 30 April atau H-2 Lebaran, KAI sudah memberangkatkan 130.775 penumpang. “Ini dengan okupansi mencapai 107 persen dikarenakan adanya penumpang dinamis,” jelas Didiek.

ADVERTISEMENTS


Didiek menyebut, total sejak H-10 hingga H-2 Lebaran Idul Fitri 2022, KAI telah melayani 835.893 penumpang. Angka tersebut menunjukan rata-rata 92.877 penumpang per hari dengan okupansi sebesar 79 persen. 

ADVERTISEMENTS

Sumber: Republika

ADVETISEMENTS
ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS
Exit mobile version