Pawai Budaya PDIP dan PKS Saat Daftar Pemilu 2024

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
ADVERTISEMENTS

PDIP melakukan pawai kebudayaan nusantara, PKS menampilkan budaya Betawi.

ADVERTISEMENTS

 JAKARTA – DPP PDIP berjalan kaki dan berpawai kebudayaan saat mendaftar sebagai peserta Pemilu 2024 dari Kantor PDIP hingga ke Kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Senin (1/8/2022). Tidak hanya PDIP, PKS juga tiba di kantor KPU dengan pawai kebudayaan, yakni budaya Betawi.

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS


Rombongan DPP PDIP yang dipimpin oleh Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto berjalan kaki dari Kantor Pusat PDIP di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat. Sejak pukul 06.30 WIB, para peserta sudah bersiap-siap.

ADVERTISEMENTS
ADVETISEMENTS


Di barisan pertama, ada 11 orang pembawa lambang negara Garuda Pancasila-Bendera Merah Putih, didampingi 10 orang satgas pembawa bendera partai. Barisan kedua, Hasto memimpin 26 orang jajaran petinggi DPP PDIP.

ADVERTISEMENTS


Di barisan berikutnya, ada 20 orang dari jajaran RedMe dan artis nusantara, diikuti 50 orang pemain angklung. Selanjutnya, 34 orang peserta parade budaya 34 provinsi dan 45 orang peserta dari persatuan istri anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR, yang semuanya mengikuti parade pakaian budaya.

ADVERTISEMENTS


Di bagian belakang sebagai penutup barisan adalah 30 orang anggota marching band. “PDI Perjuangan akan daftar yang pertama dan sebelumnya kami mohon maaf bahwa ini hari Senin dan situasi transportasi yang sangat padat mungkin mengganggu menciptakan kemacetan di jalan raya,” kata Hasto dalam siaran pers PDIP.

ADVERTISEMENTS


Hasto mengatakan, PDIP menampilkan berbagai identifikasi dari budaya nasional dalam pendaftaran ke KPU sebagai komitmen terhadap seluruh tahapan Pemilu 2024. Selain itu, PDIP ingin menampilkan hal yang lekat dengan Agustus ini, yakni semangat nasionalisme, patriotisme, bela negara, semangat Indonesia yang berkepribadian dalam kebudayaan.

ADVETISEMENTS


Sekitar pukul 07.25 WIB, barisan budaya itu melangkah tegas menuju Kantor KPU. Selama proses pendaftaran di Kantor KPU, Jajaran marching band dan angklung mengiringi dengan lagu-lagu di luar halaman Kantor KPU. 


Hasto memimpin jajaran perwakilan DPP PDIP mendaftarkan diri di dalam Gedung KPU. Tokoh PDIP yang mendampingi Hasto, yakni Ketua DPP Partai Bidang Pemenangan Pemilu Bambang Wuryanto, Ketua DPP Partai Bidang Kehormatan Partai Komarudin Watubun, Ketua DPP Partai Bidang Ideologi dan Kaderisasi Djarot Saiful Hidajat, dan Ketua DPP Partai Bidang Organisasi Sukur H Nababan.


Kemudian, Ketua DPP Partai Bidang Luar Negeri Ahmad Basarah, Ketua DPP Partai Bidang Kesehatan, Perempuan & Anak Sri Rahayu, Wakil Sekjen Bidang Internal Utut Adianto, Wakil Sekjen Bidang Pemerintahan Arif Wibowo, dan Sekjen Bidang Kerakyatan Sadarestuwati. Usai proses pendaftaran di KPU, rombongan jalan kaki kebudayaan PDIP akan kembali berjalan ke arah kantor pusat mereka di Jalan Diponegoro.


Budaya Betawi


Setelah pendaftaran PDIP, rombongan PKS tiba di kantor KPU. Presiden PKS Ahmad Syaikhu dan Sekretaris Jenderal DPP PKS Habib Aboe Bakar Alhabsy turut hadir dalam pawai budaya Betawi dengan iringan musik hadroh. Sebelum memasuki kantor KPU, terdapat pertunjukan tradisi palang pintu Betawi yang diawali dengan adu pantun. 


Saat adu pantun, ada pembahasan mengenai PKS yang sudah melengkapi syarat-syarat pendaftaran sebagai peserta Pemilu 2024 dan verifikasi partai politik. Setelah adu pantun, terdapat tampilan silat yang dilanjutkan dengan rombongan PKS memasuki kantor KPU.


KPU menyebutkan, sembilan partai politik nasional mendaftar ke KPU pada hari pertama tahapan pendaftaran partai politik calon peserta Pemilu 2024, Senin. “Jadi nanti pada 1 Agustus 2022, pada hari pertama, berdasarkan surat permohonan dan informasi yang disampaikan kepada kami melalui help desk pendaftaran parpol, ada sembilan partai politik yang akan mendaftar,” kata anggota KPU Idham Holik di Jakarta, Jumat (29/7/2022).


sumber : Antara

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS
Exit mobile version