Ditahan Imbang Cremonese, Pioli: AC Milan Tampil di Bawah Standar

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
ADVERTISEMENTS

AC Milan terpaut delapan poin dari pemimpin klasemen, Napoli.

ADVETISEMENTS

JAKARTA — Pelatih AC Milan Stefano Pioli mengakui performa timnya saat ditahan imbang tanpa gol oleh Cremonese dalam lanjutan Serie A Liga Italia, Rabu (9/11/2022) dinihari WIB tadi di bawah standar. Hasil ini membuat Milan tertinggal delapan poin dari pemuncak klasemen, Napoli.

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS

Rossoneri sangat kehilangan duet pemain yang terkena skorsing yakni Theo Hernandez dan Olivier Giroud, bahkan beralih ke pertahanan tiga pemain dengan Malick Thiaw mendapatkan start pertamanya.

ADVERTISEMENTS
ADVETISEMENTS

Semua masalah ada di depan, gagal mengonversi satu pun peluang, meskipun kiper Cremonese Marco Carnesecchi membuat beberapa penyelamatan penting dalam 16 upaya Milan, lima di antaranya tepat sasaran.

ADVERTISEMENTS

“Saya pikir babak pertama kami bagus, babak kedua tidak sesuai standar kami, jadi kami bisa melakukan lebih banyak lagi,” kata Pioli kepada DAZN dilansir Football Italia, Rabu. “Kami tidak mampu menciptakan situasi menyerang yang cukup, Cremonese fokus sepenuhnya pada pertahanan dan menutup semua ruang, tapi kami masih bisa melakukan jauh lebih baik.”

ADVERTISEMENTS

Rafael Leao kembali tampil mengecewakan, terlihat sangat lamban saat turun dari bangku cadangan. “Adalah salah untuk selalu fokus pada individu. Kami melakukan dengan baik sebagai tim, lalu ketika kami tidak bekerja sebagai tim, kami tidak mendapatkan hasil. Seorang individu dapat mengalami hari baik dan buruk, ini wajar, tetapi malam ini secara keseluruhan kami tidak tampil sesuai standar kami,” tegas Pioli.

Sang juara bertahan sekarang terpaut delapan poin dari pemimpin klasemen, Napoli. “Banyak, kami tentu tidak menyukai situasi ini, tetapi kami memiliki peluang untuk menang pada hari Ahad dan kemudian musim panjang di depan kami. Tentu, kami tidak ingin seperti ini pada tahap ini. Kami mengucapkan selamat kepada Napoli atas rekor mereka, tetapi kami bisa berbuat lebih banyak,” jelas Pioli.

Akhir pekan ini akan menjadi pertandingan terakhir Serie A tahun 2022 dan Milan akan menghadapi Fiorentina sebelum jeda untuk Piala Dunia 2022.

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS
Exit mobile version