Dinkes Palembang Minta Warga Waspadai Penyakit Saat Pancaroba

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

Seorang wanita menderita penyakit flu (ilustrasi). Dinas Kesehatan Kota Palembang, Sumatra Selatan, meminta warga setempat mewaspadai penyakit yang sering timbul saat pancaroba di antaranya batuk, flu, diare, dan tifus.

ADVERTISEMENTS

PALEMBANG — Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palembang, Sumatra Selatan, meminta warga setempat mewaspadai penyakit yang sering timbul saat pancaroba. Penyakit yang dimaksud yakni batuk, flu, diare, dan tifus.

ADVERTISEMENTS

“Jadi memasuki musim pancaroba itu banyaknya penyakit yang timbul, seperti batuk, flu, diare, tifus, bahkan demam berdarah (DBD). Maka dari itu kami masyarakat untuk mewaspadai penyakit tersebut,” kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinas Kesehatan Kota Palembang Yudhi Setiawan di Palembang, Jumat (5/5/2023).

Untuk menghindari penyakit tersebut, masyarakat diminta meningkatkan sistem imunitas tubuh, di antaranya mencuci tangan sebelum makan, mengonsumsi makanan bergizi dan berserat tinggi, sertaberistirahat yang cukup. Ia menjelaskan banyak cara meningkatkan sistem imunitas tubuh, di antara lain menjaga kebersihan.

“Apabila kita memegang makanan diupayakan cuci tangan ya karena pasti banyak bakteri ataupun virus yang berterbangan karena ada pergantian musim jadi cuci tangan lalu makanan jangan ditempatkan di tempat terbuka lalu kita mengonsumsi makanan yang bergizi, tinggi serat, banyak buah-buahan lalu cukup istirahat,” ujarnya.

ADVERTISEMENTS

Ia mengatakan pentingnya warga menjaga kebersihan lingkungan guna mencegah penularan penyakit. “Apalagi kaitan dengan demam berdarah tentunya lingkungan juga harus bersih ya, tidak ada sampah karena salah satu penular dari diare itu biasanya adalah lalat dengan adanya sampah di sekitar lalat banyak jadi kemungkinan makanan dihinggapi lalat ya bisa menyebabkan diare pada masyarakat jadi kebersihan lingkungan dan kebersihan diri,” ujarnya. Jika warga merasa sakit, segera ke rumah sakit untuk mencari pertolongan kepada petugas kesehatan.

ADVERTISEMENTS

sumber : Antara

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS
Exit mobile version