Perkuat Sinergi, UIN Ar-Raniry dan UTU Meulaboh Perpanjang Kerja Sama

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

BANDA ACEH – Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh resmi memperpanjang kerja sama dengan Universitas Teuku Umar (UTU) Meulaboh terkait penguatan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM).

Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) tersebut dilaksanakan di Ruang Kerja Rektor UIN Ar-Raniry, Banda Aceh, pada Jumat (23/1/2026).

Rektor UIN Ar-Raniry, Prof Mujiburrahman, menyampaikan bahwa perpanjangan kerja sama ini merupakan bentuk komitmen kedua institusi dalam memperkuat sinergi penguatan tri dharma perguruan tinggi.

Menurutnya, perpanjangan ini didasari oleh keberhasilan kolaborasi yang telah terjalin selama lima tahun terakhir, khususnya dalam meningkatkan kualitas lulusan dan daya saing institusi.

“Kerja sama ini kita lanjutkan karena manfaatnya berdampak langsung bagi kedua institusi,” ujarnya

Sementara, Rektor UTU Meulaboh, Prof Ishak, menekankan bahwa sinergi antarperguruan tinggi di Aceh sangat krusial dalam menghadapi tantangan pendidikan global dan akselerasi inovasi daerah.

“Sinergi ini merupakan langkah strategis untuk saling melengkapi keunggulan masing-masing. Melalui kolaborasi riset dan pengembangan profesi, kita ingin memastikan bahwa UIN Ar-Raniry dan UTU mampu melahirkan inovasi yang bermanfaat langsung bagi masyarakat,” jelas Prof Ishak.

Selain fokus pada akademik, kesepakatan ini juga mencakup penyelenggaraan seminar, kuliah umum (studium generale), serta pengembangan kompetensi bagi tenaga pendidik dan kependidikan.

Kedua pihak sepakat untuk memperkuat kolaborasi dalam berbagai program, mulai dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), pemagangan, pertukaran mahasiswa, hingga penelitian bersama (joint research) dan publikasi ilmiah.

Acara penandatanganan tersebut dihadiri oleh jajaran pimpinan kedua institusi. []