BANDA ACEH – Jelang hari raya Idul Adha, Delia Septianti bersama kekasihnya, Adhe Masly, mencoba peruntungan di bisnis hewan kurban.
Delia dan Adhe yang membuka lapak penjualan sapi di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, sempat was-was. Pasalnya, hingga beberapa hari berjalan, belum ada pembeli yang datang.
“Awalnya bingung, kok nggak ada yang beli,” ucap Adhe, kepada wartawan, Selasa (5/7).
Tapi kesabaran Delia Septianti dan Adhe berbuah manis. Perlahan, pembeli mulai berdatangan. Sapi-sapi berbobot ratusan kilogram hingga lebih dari 1 ton hampir habis terjual.
“Dua minggu terakhir semakin ramai. Kita malah kewalahan melayani pembeli sapi,” lanjut Adhe.
Delia Septianti pun ikut merasa lega melihat banyak sapi dagangannya sudah terjual.
“Semua kebingungan bawa sapi banyak kok belum ada yang beli. Aku cuma bisa bilang, ‘sabar inshaAllah ada yang beli. Banyak berdoa aja’. Minggu kedua ramai teman artis yang datang dan beli, malahan sampai sekarang kita kekurangan stok,” tuturnya.
Menurut Delia Septianti, ada banyak artis yang datang ke lapak miliknya. Sebut saja Ria Ricis, Atta Halilintar, Pasha Ungu, hingga Thariq Halilintar dan Fuji.
“Total ada 35 sapi, sempat nambah jadi 45 sapi. Sekarang sisa sedikit,” ucap Delia Septianti.
Sumber: Tabloidbintang
































































































PALING DIKOMENTARI
Kanda Bahlil Girang Disanjung dengan…
Rosan Roeslani Bongkar Akal-akalan Keuangan…
Apa itu Rehabilitasi dan Tujuannya
Kabar Gembira, Bustami Hamzah Resmi…
Bukan Sekadar Pelengkap! PTS Kini…
KOMENTAR
Ara lagi salah minum obat. Kami maklum. hahahaha...
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Si opung, siapa yang ngga' kenal dia. Mafioso Indonesia
Penipu yang begini gaya dia. sekalinya menipu akan tetap terus…