BANDA ACEH – Asmara 2 Dunia menjadi program drama unggulan Indosiar selain sinetron Panggilan dan Suara Hati Istri. Sejak awal tayang 28 Februari 2022, performa rating sinetron produksi Mega Kreasi Films konsisten di 10 besar wp-signup.php rating tv.
Namun penayangan sepak bola dilanjutkan D’Academy 5 membuat Asmara 2 Dunia yang tayang di slot primetime berhadapan dengan Ikatan Cinta harus diakhiri penayangannya. Pemirsa kecewa. Asmara 2 Dunia bagaimanapun tontonan yang berbeda dari sinetron di RCTI dan SCTV.
Kekecewaan pemirsa tampaknya akan segera terobati. Pada Senin (1/8) mendatang, untuk memperkuat program dramanya Indosiar menayangkan kelanjutan Asmara 2 Dunia yang diberi embel-embel season 2.
Dilihat dari akun resmi Instagram MKF, Jumat (29/7), Asmara 2 Dunia season 2 akan menempati slot pukul 16.00 WIB, yang biasanya diisi oleh Suara Hati Istri. Deretan bintang Asmara 2 Dunia masih menghuni wp-signup.php pemain season 2 kali ini.
Panji Saputra memerankan Niko, Andi Annisa (Aurel), Ade Herlina (Larasati), Arnold Leonard (Reno), dan Charlotte Belvania (Raya/Cahaya). Sementara Hans Christian Hosman, Lea Ciarachel, dan Haviza Devi Anjani dilihat dari postingan MKF tak lagi disebut.
Keputusan menayangkan jam 4 sore menuai pro kontra. Yang kontra tentu saja mempertanyakan alasan di balik keputusan tersebut. Namun pertanyaan terbanyak justru hilangnya beberapa pemain yang pertama di season 2 ini.
“Gak seru kalau pemain lamanya hilang,” protes netize di kolom komentar postingan di Instagram MKF. “Padahal nunggu-nunggu season 2 tapi pemainnya malah diganti, jadi gak seru,” celetuk netizen lain.
“Gak ada Kirana (Haviza), Ryan, Silvi, jadi agak malas nontonnya,” keluh netizen lain lagi. “Ini bukan season 2 kalau pemainnya pada enggak ada. Judul baru aja!” kata netizen lagi. Bagaimana nih Indosiar dan MKF?
(ind)
Sumber: Tabloidbintang































































































Paling Banyak Dipilih
Viral Lagu “Tak Diberi Tulang…
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Inilah 5 Produk Jam Tangan…
Apa benar, yang nomor 4 itu adalah produk ROLEX...???
Berusia Setengah Abad sejak 6/8/1973…
Berikut untuk mengingatkan kita kembali tentang Sejarah: "Kita bukan pembuat…
Pembiayaan Digantung Tak Ada Kabar…
Kriet mate bank Aceh nyan menyoe meurusan ngen ureng Aceh.…
Ada Dua Nama Calon Direktur…
Siapapun nanti dirut yg terpilih, saya siap membantu bas menggarap…
Active Threads
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Hana jelas, Leh kiban di meubut di kelola,Meu peu cap…
Paling Dikomentari
Kanda Bahlil Girang Disanjung dengan…
Rosan Roeslani Bongkar Akal-akalan Keuangan…
Apa itu Rehabilitasi dan Tujuannya
Kabar Gembira, Bustami Hamzah Resmi…
Bukan Sekadar Pelengkap! PTS Kini…
Komentator Paling Aktif
Komentar Paling Aktif
Syukur lah karena seharusnya memang langsung dimakan karena bukan namanya…
Ara lagi salah minum obat. Kami maklum. hahahaha...
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Si opung, siapa yang ngga' kenal dia. Mafioso Indonesia
Berita Terpopuler