BANDA ACEH -Temuan paket bantuan sosial dari Presiden Joko Widodo yang ditimbun di sebuah lahan kosong di kawasan Depok, Jawa Barat, tidak boleh dipandang sebagai hal yang biasa-biasa saja.
Nyatanya, rasa heran pada temuan timbunan bantuan sosial tidak hanya diungkapkan masyarakat. Tetapi, juga Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily.
“Saya kira sangat mencurigakan dengan adanya timbunan bantuan sosial tersebut dalam jumlah yang sangat besar,” ujar Ace Hasan kepada wartawan, Senin (1/8).
Pasalnya, kata Ace, bantuan itu adalah kebutuhan pokok yang sangat dibutuhkan masyarakat di tengah dampak ekonomi pandemi Covid-19.
“Apalagi timbunan bantuan Sosial itu berupa beras dan kebutuhan pokok lainnya yang sangat dibutuhkan warga yang terdampak Covid-19,” terangnya.
Lanjut legislator Partai Golkar ini, kalaupun kemudian ada pihak yang menyatakan bahwa bantuan sosial itu telah kadaluwarsa atau rusak, itu pun juga perlu dipertanyakan.
“Berarti bantuan Sosial itu tidak dapat didistribusikan kepada warga yang berhak untuk menerimanya,” pungkasnya.































































































PALING DIKOMENTARI
Kanda Bahlil Girang Disanjung dengan…
Rosan Roeslani Bongkar Akal-akalan Keuangan…
Apa itu Rehabilitasi dan Tujuannya
Kabar Gembira, Bustami Hamzah Resmi…
Bukan Sekadar Pelengkap! PTS Kini…
KOMENTAR
Ara lagi salah minum obat. Kami maklum. hahahaha...
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Si opung, siapa yang ngga' kenal dia. Mafioso Indonesia
Penipu yang begini gaya dia. sekalinya menipu akan tetap terus…