Brigader J Dituduh Perkosa PC, Ketua PBNU: Sangat Lucu, Jangan Buat Dagelan

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
ADVERTISEMENTS

Ketua PBNU menyayangkan narasi negatif tentang Brigadir J

ADVERTISEMENTS

JAKARTA–Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Bidang Keagamaan, KH Ahmad Fahrurroz, menyayangkan berbagai narasi yang disebutnya tidak dapat diterima akal sehat terkait motif pembunuhan Brigadir J. 

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS


Terutama terkait tuduhan perkosaan Brigadir J kepada terhadap istri Ferdy Sambo, PC. 

ADVERTISEMENTS
ADVETISEMENTS


“Semua orang ketawa itu, mana mungkin ajudan berani sama Jenderal apalagi memperkosa, apalagi sudah tua lagi. Kalau itu perempuan, umur 16 tahun mungkin ya,” katanya, Selasa (6/9/2022).

ADVERTISEMENTS


“Kita berharap itu betul-betul diungkap motifnya apa. Jangan kita dihibur dengan dagelan yang nggak lucu seperti itu sehingga rakyat ini menjadi bertanya-tanya, bener nggak mereka mau transparan,” kata sosok yang akrab disapa Gus Fahrur ini.

ADVERTISEMENTS


Menurutnya, kasus ini harus benar-benar diungkap secara profesional, tanpa ada opini-opini yang menurutnya menyesatkan masyarakat. Pengungkapan secara benar dan transparan juga telah diinstruksikan oleh Presiden dan Kapolri terkait kasus ini.

ADVERTISEMENTS


Dia menyayangkan, Brigadir J yang telah tewas terbunuh harus difitnah lagi dengan narasi pemerkosaan. Hal ini tidak hanya akan menyakiti keluarga korban, tapi juga menyakiti rasa keadilan di masyarakat.

ADVETISEMENTS


“Karena sangat lucu, TKP di Magelang tapi mereka berangkat beriringan ke Jakarta. Mengapa nggak ditembak di Magelang saja?. Kemudian perkosaan lagi, ini ya ampun, orang sudah dibunuh masih difitnah. Mbok ya jangan begitu lah. Itu akal sehat mengatakan tidak,” katanya.


“Kita minta motifnya itu ditelusuri, kenapa seorang jenderal yang sangat berkuasa dan polisinya polisi, dia orang terdidik, terlatih, bagaimana dia bisa membunuh ajudannya di rumah dinas,” tambahnya. 


Gus Fahrur mengingatkan agar kasus pembunuhan Brigadir J diusut dengan transparan dan berkeadilan. Terutama setelah adanya dugaan tiga Kapolda yang terlibat dalam kasus ini.


“Kita berharap penyelidikan transparan, memuaskan harapan masyarakat. Siapapun yang terlibat mesti diungkap, entah pangkatnya apa, nggak boleh pilih-pilih,” katanya. 


“Jadi kita mendukung Kapolri untuk bertindak tegas kepada siapapun. Artinya, kita tidak tahu, mau itu Kapolda atau siapapun. Intinya kita ingin bahwa hukum ini perlu ditegakkan dan kita ini perlu dikembalikan rasa kepercayaan dengan pengungkapan yang profesional dan tuntas,” tambahnya.     

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS
Exit mobile version