BANDA ACEH – Kedekatan Nathalie Holscher dengan Faris, mantan kekasihnya 10 tahun lalu sedang menjadi sorotan. Cinta lama bersemi kembali atau CLBK pun mengikuti kisah mereka.
Di channel YouTube milik Eko Patrio, mantan istri Sule itu mengungkap belum berpikir untuk buru-buru menikah.
“Aku nggak sampai kepikiran ke situ (menikah) dulu, Mas (Eko),” ujar Nathalie Holscher menjawab pertanyaan dari Eko Patrio.
Ibu satu anak itu juga mengungkap sejauh mana kedekatan mereka. Nathalie menceritakan, karena sudah lama mengenal kedua otang tua mereka pun saling membuka silaturahmi.
“Kita lihat ke depannya. Tapi, kalau untuk orangtuanya dari Faris itu memang benar-benar, Ya, sama kayak Faris bestfriend banget sama mamaku. Aku bestfriend banget sama papanya. Jadi, kalau apa-apa, papanya Faris selalu telepon,” jelas Nathalie.
Lebih lanjut, Nathalie Holscher pun mengatakan jika saat ini Faris sedang menempuh pendidikan ke jenjang Magister. Hal itu menurut Nathalie sudah cukup menambah kesibukkan di luar profesinya sebagai pengacara.
“Kan dia ada pendidikan juga. Jadi, dia nggak cuma kerja, dia pendidikan juga nomor satu. Dia mau selesain S2,” ucapnya.

Namun, respon berbeda justru keluar dari mulut Faris yang sudah punya rencana soal pernikahan.
Melalui sambungan video call, Faris mengaku akan menikahi Nathalie tahun depan.
“Insyaallah, tahun depan, Mas Eko. Insyaallah. Aku masih lagi lanjut S2, Mas Eko,” kata Faris.
Faris menerangkan dirinya sudah yakin dengan Nathalie. Hanya saja ia masih ingin memantapkan hati serta tanggung jawab yang bakal dibebannya.
“Nunggu yakin banget. Yakin sih yakin, cuma kan sekarang harus mikir tanggung jawabnya lebih besar. Kalau keluarga udah nggak masalah, aman, karena kan udah kenal dari dulu juga kan. Jadi, nggak ada masalah,” pungkas Faris.
Sumber: Tabloidbintang
































































































Paling Banyak Dipilih
Viral Lagu “Tak Diberi Tulang…
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Inilah 5 Produk Jam Tangan…
Apa benar, yang nomor 4 itu adalah produk ROLEX...???
Berusia Setengah Abad sejak 6/8/1973…
Berikut untuk mengingatkan kita kembali tentang Sejarah: "Kita bukan pembuat…
Pembiayaan Digantung Tak Ada Kabar…
Kriet mate bank Aceh nyan menyoe meurusan ngen ureng Aceh.…
Ada Dua Nama Calon Direktur…
Siapapun nanti dirut yg terpilih, saya siap membantu bas menggarap…
Active Threads
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Hana jelas, Leh kiban di meubut di kelola,Meu peu cap…
Paling Dikomentari
Kanda Bahlil Girang Disanjung dengan…
Rosan Roeslani Bongkar Akal-akalan Keuangan…
Apa itu Rehabilitasi dan Tujuannya
Kabar Gembira, Bustami Hamzah Resmi…
Bukan Sekadar Pelengkap! PTS Kini…
Komentator Paling Aktif
Komentar Paling Aktif
Syukur lah karena seharusnya memang langsung dimakan karena bukan namanya…
Ara lagi salah minum obat. Kami maklum. hahahaha...
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Si opung, siapa yang ngga' kenal dia. Mafioso Indonesia
Berita Terpopuler