Inggris: Pasukan Ukraina Pertahankan Bakhmut dari Gelombang Serangan Rusia

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

Tentara Ukraina menembakkan senjata antipesawat ke posisi dekat Bakhmut, wilayah Donetsk, Ukraina timur, Sabtu (4/2/2023). Pertempuran di Bakhmut sudah berlangsung selama tujuh bulan.

ADVERTISEMENTS

 KIEV — Intelijen militer Inggris mengatakan pasukan Ukraina mempertahankan Bakhmut dari gelombang serangan pasukan Rusia. Pertempuran semakin intensif di dalam dan sekitar kota di timur Ukraina itu.

ADVERTISEMENTS

Dalam buletin intelijen hariannya, Kementerian Pertahanan Inggris mengatakan pasukan Ukraina mengerahkan unit-unit elit. Sementara pasukan reguler Rusia dan organisasi militer swasta Wagner terus maju ke pinggir-pinggir kota.

ADVERTISEMENTS

Dalam unggahannya di Facebook, Sabtu (4/3/2023) malam Staf Umum Angkatan Bersenjata Ukraina mengatakan pasukan Rusia mencoba tapi gagal mengepung Bakhmut. Sementara pasukannya berhasil mempertahankan kota dan menggelar serangan balasan di dalam dan sekitarnya.

ADVERTISEMENTS

Pertempuran di Bakhmut sudah berlangsung selama tujuh bulan. Kemenangan Rusia di kota yang sebelum perang dihuni 70 ribu orang itu akan memberi kemenangan pertama Moskow dalam serangan musim dingin.

ADVERTISEMENTS

Pengamat militer Ukraina Oleh Zhdanov mengatakan ia belum dapat mendeteksi tanda-tanda Kiev akan mundur dari kota itu. “Pada saat ini situasinya kurang lebih stabil, dalam hal kemajuan pasukan Rusia, kami pada dasarnya sudah menghentikannya,” kata Zhdanov di Youtube.

ADVERTISEMENTS

Kementerian Pertahanan Inggris mengatakan dalam 36 jam terakhir dua jembatan utama di Bakhmut dihancurkan. Mereka menambahkan rute pasukan Ukraina untuk mengirim pasokan semakin terbatas.

ADVERTISEMENTS

 

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS

sumber : Reuters

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS
Exit mobile version