ACEH
ACEH

Osis SMA Pertiwi-BMM Sumut Kolaborasi Bantu Lansia Dhuafa

MEDAN – Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMA Pertiwi melakukan aksi sosial yaitu penyaluran bantuan sembako untuk lansia di daerah Kota Medan sekitarnya.

Dimana OSIS bersama guru lewat Baitul Mal Muamalat Sumatera Utara yang juga menggandeng komunitas Pemuda Berkah Medan untuk menyebarluaskan paket kebaikan pada Senin (20/3/2023).

Baca juga: LPM Dinamika Raih Silver Winner Penghargaan Isprima 2023

“Penyaluran dilaksanakan di Gaharu, Katamso dan Kelambir,” kata anggota komunitas Pemuda Berkah Medan, Rusmalaini.

Guru SMA Pertiwi, Marlina, menjelaskan paket sembako yang diberikan tersebut merupakan kumpulan donasi dari OSIS SMA setempat.

“Bantuan yang kami berikan ini adalah kumpulan donasi seluruh siswa SMA Pertiwi bersama OSIS, bentuk penyaluran sekali dalam satu bulan,” ujar Marlina saat menyerahkan secara simbolis di Masjid Alhidayah, Medan Timur.

Baca juga: DD Waspada dan RSU Sufina Aziz Renovasi Kamar Mandi Masjid di Hamparan Perak

Sementara itu, staf perwakilan BMM Sumut, Rizky Situmorang, menyebutkan kegiatan yang diiniasi oleh OSIS SMA Pertiwi ini berkolaborasi dengan Baitul Mal Muamalat menjadi kemudahan bagi lansia

Lebih lanjut, dirinya pun mengapresiasi kegiatan positif yang digelar oleh siswa dan OSIS SMA Pertiwi, sehingga kegiatan ini dinilai dapat ditiru oleh siswa sekolah lain.

“Paket sembako untuk lansia ini menjadi bentuk kepedulian terhadap orang-orang tua kita yang memang harus dirangkul,” kata Rizky.

Marlina menambahkan, paket sembako yang diberikan kepada penerima manfaat diharapkan dapat memudahkan lansia memperoleh kebutuhan sembako, apalagi jelan bulan suci Ramadan.

“Kami berharap paket sembako ini bermanfaat bagi orang-orang tua kami, ini adalah bentuk tulus dan peduli kami dari siswa dan seluruh civitas akademika SMA Pertiwi,” ujar Marlina.[]

image_print

Reaksi

Berita Lainnya

Uh-oh! It looks like you're using an ad blocker.

Our website relies on ads to provide free content and sustain our operations. By turning off your ad blocker, you help support us and ensure we can continue offering valuable content without any cost to you.

We truly appreciate your understanding and support. Thank you for considering disabling your ad blocker for this website