5 Fakta Menarik Seputar Irak, Negara yang Menjadi Pusat Peradaban Tua di Dunia

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

 JAKARTA— Jika berbicara tentang Irak tentu bayangan kita tidak terlepas dari sosok Saddam Hussein dan agresi militer Amerika Serikat 2003 yang menggulingkan tokoh kharismatik itu, hingga berakhir di tiang gantungan.

ADVERTISEMENTS

Namun, ternyata ada banyak fakta menarik yang perlu digali dari Irak. Republik Irak adalah sebuah negara di Timur Tengah atau Asia Barat Daya, yang meliputi sebagian terbesar daerah Mesopotamia serta ujung barat laut dari Pegunungan Zagros dan bagian timur dari Gurun Suriah itu mempunyai fakta melekat yaitu sebagai berikut: 

ADVERTISEMENTS

1. Penggunaan nama Irak sudah berlaku selama berabad-abad. Arti Iraq, adalah Kota Rai baru, yang menunjukkan wilayah subur di sekitar sunga-sungai Irak. Diterjemahkan juga dengan arti pangkal yang dalam, atau dasar pertama. Makna ini dipakai pada abad ke-6 Masehi. Sementara nama Baghdad di ambil dari kata Persia yang berarti anugerah Tuhan.

2. Irak dan Mauritania menjadi negara paling unik lantaran, setengah populasinya merayakan ulang tahunnya di hari yang sama. Sebelum sensus nasional pada 1957 lalu, para kaum pria tidak mencatatkan tanggal lahir mereka untuk menghindari wajib militer, akibatnya banyaknya personel yang gugur ketika itu. Akhirnya kebanyakan dari mereka mencatatkan nama mereka dengan nama sama agar bisa bergantian mengikuti wajib militer.  

Ketika dilaksanakan sensus 1957 untuk kepentingan intelijen Amerika Serikat, jutaan warga mengosokan kolom hari dan bulan lahir. Ini yang membuat Kantor Catatan Sipil memutuskan menyamakan tanggal lahir mereka seragam 1 Juli. 

ADVERTISEMENTS

3. Irak dalah tempat lahir para pembesar dalam peradaban Islam, salah satunya Salahuddin Al-Ayyubi dan Ahmad bin Hanbal. Selain keduanya ada juga nama Abu Hanifah, Sufyan ats-Tsauri, al-Mutashim Billah, dan Musa al-Kadhim. 

ADVERTISEMENTS

Baca juga: Yang Terjadi Terhadap Tentara Salib Saat Shalahuddin Taklukkan Yerusalem

 

ADVERTISEMENTS

4. Irak adalah lokasi lahirnya peradaban-peradaban kuno dan besar, seperti peradaban Sumeria, lalu Babilonia sekitar 2000 tahun sebelum Masehi, dan Imperium Persia sekitar 539 sebelum Masehi. Ini juga mengapa di Irak terdapat penganut kepercayaan Mandaeisme atau Mandaeanisme.  

ADVERTISEMENTS

Mandaeisme adalah sebuah agama gnostik dengan kosmologi dualistik yang kuat. Para pengikutnya, Mandanean, memuliakan Adam, Habil, Seth, Enos, Nuh, Sem dan Aram dan khususnya Yahya. Mandaean adalah suku Semit dan pemakai dialek Aram Timur yang dikenal sebagai bahasa Mandaik.

5. Irak adalah negara dengan cadangan minyak terbesar di dunia, yang menghasilkan lebih dari 148 milyar barel merujuk pada statistik 2018 lalu dan menjadi produsen minyak terbesar di dunia.    

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS
Exit mobile version