Cina Tersulut Emosinya Setelah Kapal Perang AS Lewati Selat Taiwan

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

Dalam gambar yang diambil dari rekaman video yang ditayangkan Sabtu, 8 April 2023 oleh CCTV China, sebuah kapal China berlayar di Selat Taiwan. Militer China mengumumkan latihan di sekitar Taiwan pada hari Sabtu sebagai tindakan pembalasan baru atas pertemuan antara ketua DPR AS dan presiden pulau demokrasi yang memiliki pemerintahan sendiri yang diklaim oleh Beijing sebagai bagian dari wilayahnya.

ADVERTISEMENTS

  BEIJING — Cina pada Senin (17/4/2023) menyebut perjalanan kapal perang Amerika Serikat di Selat Taiwan sebagai pelayaran singgah yang provokatif. Menurut Armada Ketujuh Amerika Serikat, kapal perusak berpeluru kendali kelas Arleigh Burke, USS Milius (DDG 69), melakukan pelayaran transit rutin di Selat Taiwan pada Ahad (16/4/2023) melalui perairan “di mana kebebasan navigasi dan penerbangan di laut lepas dijamin oleh hukum internasional.”

ADVERTISEMENTS

“Kapal itu transil melalui koridor di Selat Taiwan yang berada jauh dari wilayah laut negara pesisir mana pun,” kata armada yang memiliki ruang lingkup tugas di Asia-Pasifik itu, Senin (17/4/2023).

Menanggapi hal ini, Komando Armada Timur Tentara Pembebasan Rakyat Cina (PLA) menyatakan terus mengamati dan memonitor ketat transit kapal perang melaluiSelat Taiwan. “Angkatan Laut AS meningkatkan transit kapal perusak berpeluru kendali USS Milius melalui Selat Taiwan,” kata juru bicara Komando Armada Timur PLA Kolonel Shi Yi.

Pada 10 April, kapal perang yang sama berlayar di Laut Cina Selatan sehingga mendorong pesawat tempur dan fregat angkatan laut Beijingmenggelar operasi bersama”untuk melacak dan memantau” kapal perusak Angkatan Laut AS itu.

ADVERTISEMENTS

Pelayaran kapal perang AS itu melalui Selat Taiwan terjadi beberapa hari setelah Cina menggelar latihan besar-besaran di sekitar pulau Taiwan. Pelayaran itu terjadi bersamaan dengan keluarnya peringatan dariBeijing bahwa “puing-puing roket mungkin sampai? dekat Taiwan.

ADVERTISEMENTS

Menteri Pertahanan Taiwan pada Senin membenarkan pihaknya mendeteksi “puing-puing yang jatuh di bagian utara perairan Taiwan.”

Menggunakan roket Long March 4B buatan sendiri, Beijing meluncurkan satelit Fengyun-3G ke ruang angkasa pada Ahad (16/4/2023) pagi yang ditujukan untuk menghitung pengendapan, terutama hujan lebat selama bencana cuaca di wilayah global pada garis lintang rendah dan menengah.

ADVERTISEMENTS

Taiwan mengatakan jalur penerbangan satelit itu melewati ‘atas wilayah udara utara kita’. Cina melarang sementara perlintasan kapal apa pun dan juga menutup jalur udara Minggu pagi di wilayah laut utara dekat Taiwan.

ADVERTISEMENTS

Pada Senin, Menteri Pertahanan Taiwan mengatakan 18 pesawat PLA dan empat kapal angkatan laut terdeteksi di sekitar Taiwan. Empat jet Cina melewati zona identifikasi pertahanan udara (ADIZ).

Washington dan Beijingsemakin tegang setelah AS mempercepat pembentukan koalisi Asia-Pasifik yang lebih luas untuk menangkal pengaruh militer dan ekonomi Cina.

 

sumber : Antara/Anadolu

Sudah Beralih ke Motor Listrik? Merek Apa yang Sudah Nangkring di Garasi Kamu?

Suka Pakai Aplikasi Paylater? Favorit Kamu yang Mana?

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS
Exit mobile version