Prabowo-Gibran Dapatkan Nomor Urut 2 untuk Pilpres 2024

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

JAKARTA — Pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mendapatkan nomor antrean terakhir dalam pengambilan nomor urut calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Pasangan yang diusung oleh delapan partai politik itu mendapatkan nomor urut 2.

ADVERTISEMENTS

Pembukaan tabung yang berisi nomor urut dilakukan berurutan pada sekira pukul 20.38 WIB. Pada giliran ketiga, yang membuka tabung tersebut adalah Prabowo yang didalamnya berisi lembaran kain yang menunjukkan nomor urut 2.

ADVERTISEMENTS

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani menyebut keinginan mendapatkan nomor urut 2 lantaran sama dengan nomor urut yang didapatkan partai pimpinan Prabowo Subianto sebagai peserta pemilihan umum (Pemilu) 2024.

ADVERTISEMENTS

“Kalau bisa dapat nomor 2 Alhamdulillah,” kata Muzani usai acara konsolidasi dengan para Calon Legislatif Partai Gerindra untuk tingkat DPRD Kabupaten/Kota, Provinsi, dan DPR RI se-Jawa Timur di Kota Surabaya, Senin.

ADVERTISEMENTS

Menurut Muzani, kesamaan antara nomor urut pasangan calon dan nomor urut partai tak hanya muncul dari Gerindra, dua pesaing pasangan Prabowo-Gibran juga punya harapan sama. Kendati demikian, Muzani tidak mempermasalahkan apabila pasangan Prabowo-Gibran tak mendapatkan nomor urut yang diharapkan. “Kami sebenarnya dapat nomor berapapun tidak masalah,” ucapnya.

Diketahui, KPU mengacak giliran pencabutan nomor urut pasangan capres-cawapres. Komisioner KPU Idham Holik menjelaskan, mekanisme pengundian nomor urut pasangan capres-cawapres dilakukan secara dua tahap.

ADVERTISEMENTS

Pertama, ketiga pasangan capres-cawapres akan mengambil nomor antrean untuk pencabutan nomor urut. Pengambilan nomor antrian ini sesuai dengan waktu pendaftaran capres-cawapres yang dilakukan pada 19 sampai 25 Oktober 2023.

ADVERTISEMENTS

Pasangan yang pertama kali mendaftar adalah Anies Rasyid Baswedan-Abdul Muhaimin Iskandar. Kedua adalah pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Terakhir adalah pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming.

ADVERTISEMENTS

Setelah mereka mendaftarkan nomor antrean, baru mereka mengambil nomor undian penetapan nomor urut pasangan capres-cawapres.

ADVERTISEMENTS

Ganjar-Mahfud nomor 3…

Piala Dunia U-17 Indonesia mulai berlangsung sejak 10 November hingga 2 Desember 2023.
Segera beli dan dapatkan tiket resmi pertandingan Piala Dunia U-17 di Jakarta, Bandung, Solo,
dan Surabaya di laman https://www.tickets-u17worldcup.com/matches

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS
Exit mobile version