Jokowi-dan-anaknya-gibran-rakabuming-raka476.jpg” width=”640″/>BANDA ACEH – Ketua DPC PDIP Kota Solo FX Hadi Rudyatmo berbicara soal status Presiden Joko WIdodo (Jokowi) dan putranya yang juga calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka di PDIP.
Rudy mengaku tidak tahu apakah Jokowi masih memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) PDIP atau tidak.
Namun, ia menegaskan bahwa Jokowi ditugaskan partai untuk menjadi presiden memperjuamgkan kesejahteraan rakyat.
Dengan demikian, menurutnya Jokowi masih Kader PDIP.
“Kalau masalah KTA masih punya apa nggak saya nggak tahu. Tapi bahwa dia ditugasi oleh partai untuk menjadi presiden berjuang meraih sebuah kekuasaan untuk kesejahteraan rakyat,” kata Rudy saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan pada Rabu (29/11/2023).
“(Jokowi) Masih kader PDIP dong. Wong dia pernah jadi pengurus DPD, hanya catatan di SK pun nggak masalah bagi saya,” sambung dia.
Ketika ditanya soal KTA Gibran, Rudy menegaskan sudah bukan kader PDIP.
Ia mengatakan, apakah Gibran mengembalikan KTA PDIP atau tidak, Gibran sudah bukan kader PDIP.
“KTA mau dikembalikan, atau tidak dikembalikan ya bukunya sudah saya tutup. Sudah bukan kader PDIP. Nggak, nggak perlu (surat-suratan lagi). Tutup buku. Jadi kalau ada apa-apa, Mas Gibran bukan kader PDIP,” kata dia.
Gibran Tak Balas Surat
Dilansir TribunSolo.com, Gibran menepis pernyataan Hasto Kristyanto yang menyebut dirinya telah berkirim surat kepada DPC PDIP Solo.
Ia pun menegaskan tidak pernah membalas surat dari DPC PDIP Solo itu.
Mengenai isi surat yang diterimanya, ia kembali menegaskan tidak ingin mengungkapkannya kepada awak media.
“Iya, isi suratnya tidak bisa saya ekspos lah ya ke media, yang jelas sudah kami terima,” kata dia.
Sekjen PDIP Sebut Gibran Sudah Pamit
Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto membenarkan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sudah berpamitan dari partai.
Hal itu disampaikannya saat ditanya wartawan apakah Gibran telah mengundurkan diri atau diberhentikan dari PDIP pasca resmi menjadi cawapres pendamping Prabowo Subianto.
“Jadi, sudah pamit. Kalau sudah pamit itu kan sudah gamblang, sudah cetho welo welo (sangat jelas sekali, Bahasa Jawa),” kata Hasto usai menghadiri acara deklarasi Yenny Wahid dan Barikade Gus Dur di Hotel Borobudur, Gambir, Jakarta pada Jumat (27/10/2023).
Lebih lanjut, Hasto juga mengungkapkan terkait Kartu Tanda Anggota (KTA) PDIP milik Gibran, bakal diurus oleh Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo.
“Maka ini sekarang Pak Rudy Solo kemarin sudah melaporkan kepada Ibu Ketum, karena Mas Gibran dulu diberikan KTA melalui DPC Solo dan kemudian Mas Gibran kan sudah pamit kepada Mbak Puan,” terang Hasto.
































































































Paling Banyak Dipilih
Viral Lagu “Tak Diberi Tulang…
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Inilah 5 Produk Jam Tangan…
Apa benar, yang nomor 4 itu adalah produk ROLEX...???
Berusia Setengah Abad sejak 6/8/1973…
Berikut untuk mengingatkan kita kembali tentang Sejarah: "Kita bukan pembuat…
Pembiayaan Digantung Tak Ada Kabar…
Kriet mate bank Aceh nyan menyoe meurusan ngen ureng Aceh.…
Ada Dua Nama Calon Direktur…
Siapapun nanti dirut yg terpilih, saya siap membantu bas menggarap…
Active Threads
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Hana jelas, Leh kiban di meubut di kelola,Meu peu cap…
Paling Dikomentari
Kanda Bahlil Girang Disanjung dengan…
Rosan Roeslani Bongkar Akal-akalan Keuangan…
Apa itu Rehabilitasi dan Tujuannya
Kabar Gembira, Bustami Hamzah Resmi…
Bukan Sekadar Pelengkap! PTS Kini…
Komentator Paling Aktif
Komentar Paling Aktif
Syukur lah karena seharusnya memang langsung dimakan karena bukan namanya…
Ara lagi salah minum obat. Kami maklum. hahahaha...
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Si opung, siapa yang ngga' kenal dia. Mafioso Indonesia
Berita Terpopuler