Senin, 20/05/2024 - 21:16 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

HIBURAN

7 Film yang Dianggap Punya OST Terbaik Sepanjang Masa

JAKARTA — Skor film atau musik orisinal (original soundtrack/OST) yang ditulis khusus untuk mengiringi sebuah sinema sangat berpengaruh terhadap pengalaman menonton. Hal yang termasuk skor film di antaranya jalur suara film, dialog, efek suara, instrumental, dan berbagai aspek suara lainnya.

ADVERTISEMENTS
QRISnya satu Menangnya Banyak

Seiring perkembangan industri perfilman, skor film yang merupakan karya para komposer ini terus-menerus mengalami penyempurnaan. Berikut sejumlah judul sinema yang memiliki skor film terbaik, dikutip dari laman Time Out, Kamis (9/5/2024):

ADVERTISEMENTS
Bayar PDAM menggunakan Aplikasi Action Bank Aceh Syariah - Aceh Selatan

1. Aliens (James Horner) 

Awalnya, penata musik James Horner adalah kategori orang yang disewa studio ketika orang lain mematok harga terlalu mahal. Film Aliens (1986) mengubah semua itu. Dibuat berdasarkan template karya Jerry Goldsmith, Horner menggunakan disonansi, atmosfer, dan lompatan orkestra untuk skor musik film ini.

2. Jaws (John Williams)

ADVERTISEMENTS
PDAM Tirta Bengi Bener Meriah Aplikasi Action Bank Aceh

Skor musik film Jaws (1975) karya John Williams ini punya nada, tempo, dan permainan instrumen musik yang impresif. Ada lebih banyak hal dalam musik Williams, yang melukiskan keindahan dan teror perairan terbuka dengan harpa lembut dan tuba yang mendesak, mempermainkan rasa takut saat menonton film.

ADVERTISEMENTS
Top Up Pengcardmu Dimanapun dan Kapanpun mudah dengan Aplikasi Action
Berita Lainnya:
Lagu yang Sering Diputar untuk Selebrasi Kemenangan Timnas Indonesia

3. Star Wars: Episode IV – A New Hope (John Williams)

Setelah menghadirkan musik untuk Jaws yang menyentil aspek psikis, Williams membuat skor musik untuk Star Wars: Episode IV – A New Hope yang amat berbeda. Dirilis pada 1977, sinema fiksi ilmiah ini memiliki musik megah, dan simfoni klasik yang tak jemu dinikmati sepanjang masa.

ADVERTISEMENTS

4. King Kong (Max Steiner) 

ADVERTISEMENTS

Gubahan skor film dari Max Steiner untuk King Kong (1933) adalah sebuah terobosan di masanya. Ada motif tematik yang mewakili karakter utama film, juga skor film pertama di generasinya yang menampilkan orkestra berskala besar. Musik Steiner juga menjadi kunci dalam penceritaan film.

5. Planet Of The Apes (Jerry Goldsmith)

Warna orkestra dalam skor film di Planet Of The Apes (1968) memuat elemen primitif sekaligus futuristik. Penata musik Jerry Goldsmith dengan berani memadukan orkestra tradisional dan instrumentasi eksotis, menjadi keseluruhan yang menarik, ronantis menegangkan, dan penuh selebrasi.

Berita Lainnya:
Aktor Korea Byeon Woo-seok Gelar Fan Meeting di Jakarta, Ini Daftar Harga Tiketnya

6. Crouching Tiger, Hidden Dragon (Tan Dun)

Kisah cinta dan seni bela diri dalam film ini tak lekang sepanjang masa, dan skor film indah dari penata musik Tan Dun turut mendukung kesuksesan itu. Musik Dun mencerminkan daya tarik lintas budaya yang luas, dengan permainan cello yang menonjol, juga kombinasi orkestra Barat serta instrumen musik etnik dari China.

7. Interstellar (Han Zimmer) 

Untuk kolaborasi keenamnya dengan sutradara Christopher Nolan, penata musik Hans Zimmer menciptakan karya yang bisa dibilang paling elegan dan kuat dalam kariernya. Zimmer menghadirkan skor musik dengan melodi yang halus, terasa personal, tapi mampu membawa penonton melintasi luasnya ruang dan waktu. 

 

 

 

 

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi