HIBURAN
HIBURAN

Erick Estrada Paksa Gus Miftah Minta Maaf, Yati Pesek: Aku Diam aja, Tapi Hatiku Sakit Banget

BANDA ACEH  – Saat ini publik sedang menyoroti tokoh agama Miftah Maulana alias Gus Miftah.

Mantan utusan khusus Presiden Prabowo Subianto yang baru menyatakan mundur itu memiliki perilaku yang tak baik, terutama mulutnya yang sangat tajam.

Entah disengaja atau tidak, Gus Miftah memiliki hobi menghina seseorang, biasanya dilakukan di atas panggung saat dia dakwah.

Gus Miftah akan tertawa lebar jika penonton terhibur atas candaannya yang bersifat kasar.

Atas perkataan kasar itu, aktor Erick Estrada mendesak Gus Miftah segera minbta maaf pada pesinden senior, Yati Pesek.

Karena video lama Gus Miftah menghina Yati Pesek saat ini viral di medsos.

Melihat video itu, Erick Estrada piun tergerak hatinya untuk memaksa Gus Miftah minta maaf, yang kini dalam posisi terjepit.

Erick Estrada menyertakan rekaman suara Yati Pesek yang mengaku masih sakit hati, meskipun sudah memaafkan Gus Miftah.

Menurut Yati, perkataan Miftah Maulana tidak hanya menghina tetapi melukai niatnya untuk datang mencari ilmu.

Apalagi, Yati Pesek sama sekali tidak meminta bayaran untuk kedatangannya itu.

“Aku diam saja, tapi hatiku sakit banget. Aku sejak kecil jadi seniman sampai tua betul-betul menjaga budaya, tidak asal-asalan,” ujarnya dikutip dari Tribunnews.com.

“Aku di mana saja memperhatikan budi pekerti dan tata krama yang baik, tapi kok sama Miftah dikatain bajin**n dan l**te, salahku ya apa?” imbuhnya.

“Aku di sana tidak dibayar gak minta dibayar, aku nyari ilmu. Ternyata, oh begitu (perlakuannya). Aku selama ini tak tahan saja (perasaan sakit hatiku), cuman diam saja,” lanjutnya. 

“Tapi kok ini tidak tau siapa yang punya video itu dan kemudian dishare juga. Ya semoga semua selamat dan diberi kesehatan,” kata Yati Pesek kepada Erick yang dikutip dari Instagram @erickestradaindonesia, Sabtu (7/12/2024).

Ikut merasakan sakit hati setelah mendengar voice note (rekaman suara) Yati Pesek, Erick Estrada pun berharap Gus Miftah dapat meminta maaf secara langsung kepada Yati Pesek.

 “Buat Mas Miftah, ayo silaturahmi, minta maaf,” ujarnya.

“Jadi tolong banget, Gus Miftah minta maaflah ke seorang legend Yati Pesek, karena sampai saat ini dia masih sakit hati walau sudah memaafkan,” imbuh Erick.

“Jujur aku atiku loro banget (hatiku sakit banget), buat sampeyan mas Miftah ayo silaturahmi, minta maaf. aku selalu minta maaf. Aku hormat banget karo sampeyan, sampeyan utusan khusus negara,” kata Erik lagi.

Erik pun meminta agar permintaan maaf tulus ini dilakukan Gus Miftah tanpa disorot kamera. 

“Ayo Mas Miftah, segera minta maaf jangan ada kamera dan dokumentasi,” kata Erik dalam instagramnya.

image_print
1 2 3

Reaksi

Berita Lainnya