HIBURAN
HIBURAN

Kabar Tukul Arwana Usai Obati Rindu Penggemar, Muncul di TV 6 Bareng Raffi Ahmad Lalu Hilang Lagi

“Pak Agum termasuk dari Angkatan. Oh ya udah, makanya saya sering ngajak pak Tarzan,” tambah Ari.

 

Jalani Terapi, Tukul Belum Bisa Bicara

Bagaimana kabar terkini Tukul Arwana?

Tukul dikabarkan masih harus menjalani terapi pasca mengalami pendarahan di otak.

Hal itu diungkap oleh sang anak Ega Prayudi yang mengatakan sang ayah dalam kondisi cukup baik. 

“Alhamdulillah kondisi ayah sudah cukup baik, hanya saat ini masih menjalankan terapi-terapi saja,” kata Ega kepada awak media, Jumat (3/1/2025).

Walaupun kondisinya kian membaik namun pemilik nama asli Haji Riyanto itu belum bisa berkomunikasi dengan baik. 

Sebab pascaalami pecah pembuluh darah Tukul tidak bisa berkomunikasi hingga berjalan.

“Belum bisa komunikasi,” ucap Ega.

Disemangati Raffi Ahmad

“Sang Legenda Mas @tukul.arwanaofficial, semangat selalu, we love you, melepas rindu perdana tampil lagi di @officialtrans7,” tulis Raffi Ahmad dikutip di akun media sosialnya, Senin.

Saat itu Tukul Arwana tidak datang sendiri.

Tukul Arwana yang menggunakan jas hitam dan kemeja putih ini tampak datang ditemani anaknya.

Di unggahan lainnya, Raffi Ahmad membagikan video bersama Tukul Arwana yang masih dalam posisi duduk dan terus menebar senyuman.

“Eaaaa… Eaaaaaa… Eaaaaaaaaaa… Kita gantian sekarang menghibur Mas @tukul.arwanaofficial biar happy dan lekas membaik,” tulis Raffi Ahmad.

“Kangen nih sama mas Tukul,” lanjutnya.

 

 

Kronologi Awal Tukul Arwana Kena Stroke 

Kondisi awal pelawak Tukul Arwana sebelum dinyatakan mengalami pecah pembuluh darah otak, diungkap putrinya, Novita Eka Afriana atau Vita.

Vita mengatakan Tukul saat itu ditemukan oleh adiknya, Jovan, sudah tidur di bawa sofa.

“Yang nemuin itu Jovan. Jovan habis pergi dari luar, pas dia masuk kok ayahnya udah tiduran di bawah dari sofa,” kata Vita dikutip dari FYP Trans 7.

“Kaget dong. Dipanggil-panggil, ‘ayah, ayah’ tapi enggak jawab, terus Jovan panggil aku,” lanjutnya.

Saat itu Vita langsung memanggil ayahnya yang tak juga merespons.

“Pas aku datangin, ‘ayah, ayah kenapa? Ayah kok enggak ngomong, kenapa?’ aku pikir keselek, soalnya dia kayak (seperti tersedak),” ucap Vita.

“Ya udah coba diambilin air putih. Enggak bisa, itu langsung tumpah semua, enggak bisa minum, enggak bisa nelen. Tapi pas tumpah itu ayah sadar, kayak langsung ngelap (spontan),” jelasnya.

Vita kemudian memutuskan membawa ayahnya ke rumah sakit terdekat. Tapi karena rumah sakit itu untuk Ibu dan Anak (RSIA), Vita disarankan membawa ayahnya ke rumah sakit yang lebih lengkap fasilitasnya.

“Pindah ke rumah sakit khusus untuk orang stroke. Ke sana langsung CT Scan, dan lain-lain, disaranin untuk operasi,” kata Vita.

image_print
1 2 3

Reaksi

Berita Lainnya

Uh-oh! It looks like you're using an ad blocker.

Our website relies on ads to provide free content and sustain our operations. By turning off your ad blocker, you help support us and ensure we can continue offering valuable content without any cost to you.

We truly appreciate your understanding and support. Thank you for considering disabling your ad blocker for this website