BANDA ACEH – Sambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2025, Polresta Banda Aceh menggelar olahraga bersama ratusan masyarakat di lokasi Car Free Day, Minggu (10/8/2025).
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Ketua DPRK Banda Aceh, Irwansyah dan juga kepala LPP RRI Banda Aceh.
Selain itu, turut hadir Ketua Bhayangkari Cabang Kota Banda Aceh bersama pengurus.
Kapolresta Banda Aceh, Kombes Joko Heri Purwono, menyampaikan bahwa, olahraga bersama ini tidak hanya bertujuan menjaga kesehatan jasmani, tetapi juga mempererat silaturahmi antara Kepolisian dengan masyarakat.
“Kami mendukung setiap kegiatan positif masyarakat, menjaga semangat kemerdekaan, serta memelihara rasa aman dan persatuan. Mari kita jadikan lokasi ini sebagai pusat kegiatan bermanfaat, mempererat persaudaraan, dan menggerakkan perekonomian,” ujarnya.
“Walaupun kegiatan ini rutin dilaksanakan oleh Pemerintah dalam momen tertentu, namun hari ini, Polresta Banda Aceh berkesempatan untuk menjadi pelaksana kegiatan olahraga bersama masyarakat,” tutur KBP Joko.
Di akhir kegiatan, Kapolresta mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi, serta berharap semangat kebersamaan ini dapat terus terjaga di tengah masyarakat.
Sementara itu, Ketua DPRK Banda Aceh, Irwansyah mengajak seluruh masyarakat memaknai momentum kemerdekaan sebagai pengingat perjuangan para pendahulu sekaligus dorongan untuk membangun daerah melalui persatuan dan kebersamaan.
“Hari ini kita melihat Polresta Banda Aceh turun ke lokasi Car Free Day melaksanakan olahraga bersama masyarakat, dan juga kita ketahui bersama, tempat ini setiap hari Minggu menjadi tempat berkembangnya pelaku UMKM,” sebut Irwansyah.
“Kedepan, kita mengharapkan kegiatan positif lainnya dapat dilakukan oleh Polresta Banda Aceh bersama masyarakat dalam momen menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80,” pungkasnya.[]





























































































PALING DIKOMENTARI
Kanda Bahlil Girang Disanjung dengan…
Rosan Roeslani Bongkar Akal-akalan Keuangan…
Apa itu Rehabilitasi dan Tujuannya
Kabar Gembira, Bustami Hamzah Resmi…
Bukan Sekadar Pelengkap! PTS Kini…
KOMENTAR
Ara lagi salah minum obat. Kami maklum. hahahaha...
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Si opung, siapa yang ngga' kenal dia. Mafioso Indonesia
Penipu yang begini gaya dia. sekalinya menipu akan tetap terus…