HIBURAN
HIBURAN

Massa Aksi Salah Target, Rumah Zack Lee Jadi Korban Jarahan, Dikira Rumah Milik Nafa Urbach

BANDA ACEH – Aksi demonstrasi yang meluas ke berbagai penjuru negeri kembali memakan korban. Kali ini bukan pejabat atau politisi, melainkan aktor sekaligus mantan suami artis dan anggota DPR RI, Nafa Urbach.Rumah yang ditempati Zack Lee di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, diserbu dan dijarah ratusan massa, Minggu (31/8/2025), karena disangka milik Nafa Urbach.

Menurut keterangan petugas keamanan komplek, Syamsul, massa mulai berdatangan sejak dini hari.

Mereka datang secara bergerombol, menargetkan rumah dua lantai yang mereka yakini sebagai milik Nafa.

Namun ternyata salah sasaran, sebab rumah yang didatangi hingga dijarah massa merupakan milik Zack Lee, mantan suami Nafa.

Massa mengira rumah mewah dua lantai di kawasan Kebayoran Baru Essence, Bintaro, Pondok Aren, Tangerang Selatan itu adalah milik Nafa Urbach.

“Itu rumah (dikontrak) Pak Zack Lee, mantan suaminya Bu Nafa. Tapi kalau Nafa jarang ke sini. Ya ibarat kata sehari atau seminggu sekali datang untuk lihat anaknya,” kata Syamsul, seorang sekuriti komplek, Minggu (31/8/2025), dikutip dari Tribun Jateng.

Nafa menikah dengan Zack Lee pada 2007, namun mereka bercerai pada 2017 setelah menjalani rumah tangga selama 10 tahun.

image_print

Reaksi

Berita Lainnya

Uh-oh! It looks like you're using an ad blocker.

Our website relies on ads to provide free content and sustain our operations. By turning off your ad blocker, you help support us and ensure we can continue offering valuable content without any cost to you.

We truly appreciate your understanding and support. Thank you for considering disabling your ad blocker for this website