BANDA ACEH – Perselingkuhan Jackie Chan dengan mantan ratu kecantikan Elaine Ng, terkuak pada tahun 1999. Dari perselingkuhannya, Elaine dan Jackie memiliki seorang putri bernama Etta Ng (22).
Kala itu, dilaporkan bahwa Jackie telah memberi Elaine tunjangan sebesar 40 juta dolar Hongkong atau Rp75,5 miliar serta tunjangan bulanan sebesar 100 ribu dolar Hongkong atau Rp188 juta.
Namun pada 2017, setelah berseteru dengan putrinya, Elaine menyatakan bahwa Jackie tidak pernah memberi mereka dukungan finansial dalam bentuk apa pun.
Dan sepertinya Elaine masih belum selesai untuk membantah rumor soal menerima uang dari Jackie.
Pada pekan lalu, Elaine bahkan menguak kepada netizen mengenai pekerjaan yang dia lakukan untuk mencari nafkah hanya untuk membuktikan bantahannya. Menurutnya, dia kini harus mengerjakan delapan pekerjaan hanya untuk bertahan hidup.
“Pekerjaan saya adalah aktris, pembawa acara, renovasi, desain, asuransi dan konsultan keuangan, agen real estat dan ibu rumah tangga,” tulisnya di media sosial Weibo.
Dia mengatakan telah mengerjakan pekerjaan tersebut selama hampir 20 tahun.
“Minggu lalu saya berada di lokasi konstruksi melakukan beberapa pekerjaan renovasi. Minggu ini saya belajar dan memperbaiki diri. Bahkan dengan lisensi (agen asuransi), saya masih harus pergi untuk belajar, ” tulis Elaine, yang dilaporkan mendapatkan lisensi agen asuransinya bulan lalu.
Bulan lalu, Elaine juga menggunakan Weibo untuk mengeluh tentang Jackie yang disebutnya terus-menerus menggunakan dia dan putrinya untuk publisitas.
Meskipun tidak secara eksplisit menyebut nama Jackie, Elaine menulis: “Saya berharap ketika seorang superstar tertentu memiliki acara promosi di masa depan, (dia) tidak akan lagi mencoba merendahkan saya dan anak saya untuk mempromosikan dirinya sendiri. Itu benar-benar merugikan (saya) dan anak saya.”
Sumber: Tabloidbintang

































































































Paling Banyak Dipilih
Viral Lagu “Tak Diberi Tulang…
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Inilah 5 Produk Jam Tangan…
Apa benar, yang nomor 4 itu adalah produk ROLEX...???
Berusia Setengah Abad sejak 6/8/1973…
Berikut untuk mengingatkan kita kembali tentang Sejarah: "Kita bukan pembuat…
Pembiayaan Digantung Tak Ada Kabar…
Kriet mate bank Aceh nyan menyoe meurusan ngen ureng Aceh.…
Ada Dua Nama Calon Direktur…
Siapapun nanti dirut yg terpilih, saya siap membantu bas menggarap…
Active Threads
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Hana jelas, Leh kiban di meubut di kelola,Meu peu cap…
Paling Dikomentari
Kanda Bahlil Girang Disanjung dengan…
Rosan Roeslani Bongkar Akal-akalan Keuangan…
Apa itu Rehabilitasi dan Tujuannya
Kabar Gembira, Bustami Hamzah Resmi…
Bukan Sekadar Pelengkap! PTS Kini…
Komentator Paling Aktif
Komentar Paling Aktif
Syukur lah karena seharusnya memang langsung dimakan karena bukan namanya…
Ara lagi salah minum obat. Kami maklum. hahahaha...
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Si opung, siapa yang ngga' kenal dia. Mafioso Indonesia
Berita Terpopuler