NASIONAL
NASIONAL

Noel Ebenezer Peringatkan Purbaya: Hati-Hati Pak! Sejengkal Lagi Bapak ‘di-Noel-kan’!

BANDA ACEH – Eks Wakil Menteri Ketenagakerjaan Immanuel Ebenezer (Noel) memberi peringatan kepada Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa.

Noel mengendus Purbaya akan mendapat nasib serupa dengannya.

Hal tersebut dikatakan Noel jelang mengikuti sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat pada Senin (26/1/2026). Noel disidang dalam kasus pemerasan pengurusan sertifikasi K3.

“Dan juga pesan nih buat Pak Purbaya, nih. Pesan, Pak Purbaya. Modusnya hampir sama semua. Hati-hati, Pak Purbaya. Sejengkal lagi, nih. Saya mendapatkan informasi A1, Pak Purbaya akan di-“noel”-kan. Hati-hati tuh, Pak Purbaya,” kata Noel kepada awak media.

Noel menduga Purbaya akan tersandung kasus hukum kalau mengganggu pihak tertentu. Noel menyebut Purbaya akan diburu kalau coba mengganggu.

“Siapapun yang mengganggu pesta para bandit-bandit ini, mereka akan melepaskan anjing liar untuk gigit Pak Purbaya. Kasihan Pak Purbaya. Ada pesta yang terganggu,” ujar Noel.

Sebelumnya, Jaksa KPK mendakwa Noel melakukan pemerasan pengurusan sertifikasi K3 bersama sejumlah ASN Kemnaker. Jaksa mengungkap Noel meminta jatah Rp 3 miliar.

Jaksa menyebut perbuatan itu dilakukan Noel bersama para terdakwa lain yaitu Fahrurozi, Hery Sutanto, Subhan, Gerry Aditya Herwanto Putra, Irvian Bobby Mahendro, Sekarsari Kartika Putri, Anitasari Kusumawati, Supriadi, Miki Mahfud, dan Termurila. Sidang digelar dalam berkas terpisah di Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat, Senin (19/1).

Dari dakwaannya, jaksa mengatakan para terdakwa memaksa para pemohon sertifikasi dan lisensi K3 memberikan uang total Rp 6.522.360.000 (Rp 6,5 miliar). Kasus ini terjadi sejak 2021 atau sebelum Noel menjabat Wamenaker.

image_print
Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments

Reaksi

Berita Lainnya

Uh-oh! It looks like you're using an ad blocker.

Our website relies on ads to provide free content and sustain our operations. By turning off your ad blocker, you help support us and ensure we can continue offering valuable content without any cost to you.

We truly appreciate your understanding and support. Thank you for considering disabling your ad blocker for this website