BANDA ACEH – Usai menikah dengan Pangeran Harry, Meghan Markle pun menerima gelar sebagai seorang putri. Namun gelar tersebut dinilai tak patut ia dapatkan. Duh!
Kecaman terhadap gelar yang disandang Meghan Markle itu muncul usai keluar ucapan dari Meghan tentang sosok dirinya yang dipandang sebagai putri di kehidupan nyata. Pembawa acara asal Inggris, mengecam pernyataan Meghan tersebut yang diungkapkan lewat podcast.
Dalam salah satu podcast Archetypes miliknya, Meghan membicarakan mengenai image bagi perempuan dan bagaimana pandangan perempuan lain pada dirinya.
“Aku cukup khawatir bila aku bertemu dengan gadis-gadis remaja yang kemudian melihat dirinya dan berkata, ‘Ya Tuhan, inilah sosok putri di dunia nyata'” ucap Meghan kala itu.
Pembawa acara berita, Piers Morgan membalas pernyataan Meghan dan menilai, seharusnya mantan bintang serial Suits itu tak sepenuhnya percaya diri. Sebab, Meghan dinilai hanya mencari keuntungan lewat gelar yang ia peroleh.
“Dia (Meghan Markle) menyebut dirinya sebagai seorang putri di podcast miliknya. Tidak, dia bukan seorang putri bahkan dalam kenyataannya tidak seperti itu,” tutur host acara berita Good Morning Britain tersebut dalam diskusi yang ia lakukan di podcast miliknya.
Piers Morgan mengkritik Meghan bagaimana ia sengaja memanfaatkan gelar putri untuk keuntungan secara komersil dan perlahan menghancurkan keluarga kerajaan.
“Mereka (Meghan dan Harry) memiliki gelar yang diberikan kepada mereka dan menukarnya untuk status bangsawan dan membuat diri mereka sangat kaya. Aku tak yakin bagaimana masa depan kerajaan namun Charles kini yang harus menghadapinya,” ungkap Piers Morgan lagi menyebut Charles yang kini bertanggung jawab karena ia sebagai raja.
Menurut pakar kerajaan, ucapan Piers Morgan mengenai status putri pada Meghan Markle adalah keliru. Bagaimanapun Meghan layak menyandang gelar tersebut setelah resmi menikah dengan Harry. Gelar yang dimiliki Meghan juga tercatat di akta lahir dua anaknya.

Selain gelar Duchess of Sussex yang tampaknya paling sering digunakan Meghan, dia juga diberi gelar Countess of Dumbarton dan Baroness Kilkeel ketika dia menikah dengan Pangeran Harry pada tahun 2018.
“Tapi meski dia memiliki gelar Duchess dan Duke of Sussex mereka tak pernah benar-benar ada di sana. Mereka hanya menghabiskan waktu dua minggu paling lama di Sussex dan tak pernah lebih lama dari itu,” sindir Piers Morgan.
Sumber: Tabloidbintang
































































































Paling Banyak Dipilih
Viral Lagu “Tak Diberi Tulang…
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Inilah 5 Produk Jam Tangan…
Apa benar, yang nomor 4 itu adalah produk ROLEX...???
Berusia Setengah Abad sejak 6/8/1973…
Berikut untuk mengingatkan kita kembali tentang Sejarah: "Kita bukan pembuat…
Pembiayaan Digantung Tak Ada Kabar…
Kriet mate bank Aceh nyan menyoe meurusan ngen ureng Aceh.…
Ada Dua Nama Calon Direktur…
Siapapun nanti dirut yg terpilih, saya siap membantu bas menggarap…
Active Threads
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Hana jelas, Leh kiban di meubut di kelola,Meu peu cap…
Paling Dikomentari
Kanda Bahlil Girang Disanjung dengan…
Rosan Roeslani Bongkar Akal-akalan Keuangan…
Apa itu Rehabilitasi dan Tujuannya
Kabar Gembira, Bustami Hamzah Resmi…
Bukan Sekadar Pelengkap! PTS Kini…
Komentator Paling Aktif
Komentar Paling Aktif
Syukur lah karena seharusnya memang langsung dimakan karena bukan namanya…
Ara lagi salah minum obat. Kami maklum. hahahaha...
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Si opung, siapa yang ngga' kenal dia. Mafioso Indonesia
Berita Terpopuler