Minggu, 16/06/2024 - 04:33 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

HIBURAN

Film IF: Imaginary Friends, Rangkul Inner Child dan Eksplorasi Kenangan Masa Kecil

JAKARTA — Mungkin tidak semua orang punya teman khayalan, tapi hampir semua orang pasti memiliki kenangan masa kecil yang sukar dilupakan. Menyimak film IF: Imaginary Friends, bisa merangkul kembali inner child serta mengeksplorasi kenangan masa kecil yang berkesan.

ADVERTISEMENTS
Selamat Hari Raya Idul Adha 1445 H dari Bank Aceh Syariah

Sedang tayang di bioskop, film arahan sutradara John Krasinski ini menceritakan gadis praremaja bernama Bea (Cailey Fleming) yang menolak jika dirinya disebut masih anak-anak. Anak 12 tahun itu menutup diri dari dunia untuk mengenyahkan kesedihan akibat kehilangan orang tersayang.

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Dilantiknya Daddi Peryoga sebagai Kepala OJK Provinsi Aceh

Karena suatu kondisi, untuk sementara Bea harus tinggal di rumah neneknya, Margaret (Fiona Shaw). Di dekat kediaman neneknya itu, Bea berjumpa dengan sejumlah makhluk ajaib teman khayalan alias imaginary friends (IF) yang mulai terlupakan oleh anak-anak lain. 

ADVERTISEMENTS
Menuju Haji Mabrur dengan Tabungan Sahara Bank Aceh Syariah

Bea berkenalan dengan Cal (Ryan Reynolds), tetangga neneknya yang juga memiliki kemampuan yang sama untuk melihat para IF. Mereka berdua saling membantu menjalankan misi agar para IF bisa kembali terhubung dengan anak-anak.

ADVERTISEMENTS
ActionLink Hadir Lebih dekat dengan Anda
Berita Lainnya:
Aktor di Film Superhero Black Panther Ini Ternyata Penggemar BTS

Film untuk semua umur yang sedang tayang di bioskop Indonesia ini cocok disimak untuk seluruh anggota keluarga. Bagi anak-anak, akan menyenangkan menyimak sejumlah karakter menggemaskan, seperti Blue, Blossom, Lewis, Ally, Uni, Keith, dan banyak lagi.

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses kepada Pemerintah Aceh

Tokoh Bea dan Cal jadi dynamic duo, dengan hubungan yang semula dingin, tapi lambat-laun menjadi kompak dalam misi mereka. Aksi kocak Cal juga menghadirkan banyak elemen komedi, meski terkadang adegan kesialannya yang justru membuat kisah menjadi lucu.

ADVERTISEMENTS
Selamat Menunaikan Ibadah Haji bagi Para Calon Jamaah Haji Provinsi Aceh

Bagi orang dewasa, film ini dapat menjadi pengingat untuk tetap bersenang-senang dan tidak mengapa memperlihatkan sisi kanak-kanak dalam berbagai hal. Bahkan, ada beberapa momen yang lebih mengharukan dan menghanyutkan untuk penonton dewasa ketimbang untuk anak-anak.

ADVERTISEMENTS
Ucapan Selamat & Sukses atas Pelantikan Pejabat di Pemerintah Aceh
Berita Lainnya:
Nikmir Kritik Rencana Prabowo Evakuasi Warga Palestina ke RI: Mau Taruh di Mana? Mending Urus Rakyat

Minusnya, film ini punya alur cerita yang cukup rumit, sehingga kurang fokus ketika menyimaknya bisa membuat penonton keluar jalur dari cerita dan pemaknaan yang hendak dimaksudkan. Pada beberapa bagian, ada juga adegan imajiner yang terkadang sukar dibedakan dengan kejadian dunia nyata dalam film.

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Kelahiran Pancasila 1 Juni 2024

Terlepas dari itu, film yang manis ini adalah hiburan menyenangkan untuk penonton keluarga. Sebuah perayaan untuk masa kanak-kanak, juga pengingat agar selalu melihat hikmah dan sisi positif dari tragedi, bahwa selalu ada pelangi usai terjangan badai.

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
Selamat dan Sukses kepada Pemerintah Aceh atas Capai WTP BPK

 

ADVERTISEMENTS
Top Up Pengcardmu Dimanapun dan Kapanpun mudah dengan Aplikasi Action

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS
Bayar Jalan tol dengan Pencard

ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS

Reaksi & Komentar

وَإِنَّا لَجَاعِلُونَ مَا عَلَيْهَا صَعِيدًا جُرُزًا الكهف [8] Listen
And indeed, We will make that which is upon it [into] a barren ground. Al-Kahf ( The Cave ) [8] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi