BANDA ACEH – Kabar mengejutkan datang dari rumah tangga Rizky Billar dan Lesti Kejora. Lesti melaporkan Billar ke Polres Metro Jakarta Selatan, atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Dalam berkas laporan yang beredar di media sosial, terungkap kejadian tersebut berawal dari dugaan perselingkuhan Rizky Billar yang dipergoki oleh Lesti Kejora. Kecewa, Lesti meminta dipulangkan ke orangtuanya.
Ternyata, permintaan tersebut membuat Rizky Billar marah, hingga terjadi kontak fisik. “Terlapor emosi dan berusaha mendorong korban dan membanting korban ke kasur dan mencekik leher korban,” demikian tertulis dalam berkas laporan yang dibuat Lesti Kejora.
Lesti melaporkan Billar ke Polres Metro Jakarta Selatan, atas dugaan KDRT. (Istimewa)
“Korban terjatuh ke lantai dan hal tersebut dilakukan berulang-ulang. Kemudian pada jam 10.00 WIB, terlapor berusaha menarik tangan korban ke arah kamar mandi dan membanting korban ke lantai dan berulang kembali.”
Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, mengatkan pihaknya sudah meminta keterangan Lesti Kejora sebagai korban. Dalam waktu dekat, penyidik juga akan memanggil saksi dan tetunya Rizky Billar.
“(Lesti) sudah ngasih keterangan, tinggal diperiksa saksi saksi. Billar udah pasti diperiksa, cuma kita panggil saksi dulu yang lain yang menyaksikan kejadiannya,” terang AKP Nurma Dewi, saat dihubungi wartawan, Kamis (29/9) malam.
Sumber: Tabloidbintang































































































PALING DIKOMENTARI
Kanda Bahlil Girang Disanjung dengan…
Rosan Roeslani Bongkar Akal-akalan Keuangan…
Apa itu Rehabilitasi dan Tujuannya
Kabar Gembira, Bustami Hamzah Resmi…
Bukan Sekadar Pelengkap! PTS Kini…
KOMENTAR
Ara lagi salah minum obat. Kami maklum. hahahaha...
Bikin malu Rakyat Republik Indonesia saja!
Anjing sudah menggonggong karena karena "tak diberi tulang lagi"
Si opung, siapa yang ngga' kenal dia. Mafioso Indonesia
Penipu yang begini gaya dia. sekalinya menipu akan tetap terus…