UPDATE

NASIONAL
NASIONAL

Presiden Jokowi dan Iriana Sudah Kemasi Barang dari Istana

BANDA ACEH -Putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka membocorkan jika ibunya, Iriana sudah mulai mengemasi sejumlah barangnya dari istana. Barang-barang tersebut dikemas sang Ibu Negara seiring jelang masa jabatan Presiden Jokowi yang akan selesai. 

“Ho’o, lha pye tho (bagaimana ya)? Lha nyat (memang) wis meh (sudah mau) rampung (masa jabatan presiden),” kata Gibran di Balai Kota Solo, Selasa, 17 Mei 2022. Gibran menuturkan barang-barang milik ibunya itu sudah dikemas dan mulai dicicil untuk dikirim ke Solo. 

Berita Lainnya:
Legislator PKB Desak Menhut Raja Juli Mundur!

Namun, terkait barang apa saja yang sudah dikirim, dia tidak menyebutkan secara detail.

Dia mengatakan barang yang dikemas jumlahnya banyak dan sudah dikirim ke Solo menggunakan kurir. 

“Rumahnya Solo ya dikirim mulih (pulang) ke Solo. Ya, barang-barangnya itu sudah mulai dicicil dikirim berapa gitu. Dikirim pakai kurir. Barangnya banyak,” tutur Gibran.

Berita Lainnya:
Dominasi Dasco di Parlemen Menjadi Sinyal Buruk Bagi Kinerja DPR RI

Disinggung apakah Presiden Jokowi juga ikut mengemas barang-barang dari istana, Gibran menyampaikan ayahnya juga sudah mengemas untuk dikirim ke Solo.

“Nek (kalau) ibu sudah ya barangnya bapak yo uwis (sudah). Nanti balik ke Sumber kan omahe kono (rumahnya Sumber),” tuturnya. 

Jokowi akan mengakhiri masa kepemimpinan periode keduanya pada 20 Oktober 2024. Jokowi bersama Maruf Amin dilantik Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) pada 20 Oktober 2019.

Reaksi

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.

Uh-oh! It looks like you're using an ad blocker.

Our website relies on ads to provide free content and sustain our operations. By turning off your ad blocker, you help support us and ensure we can continue offering valuable content without any cost to you.

We truly appreciate your understanding and support. Thank you for considering disabling your ad blocker for this website