Minggu, 12/05/2024 - 15:30 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

HIBURAN

Jelang Episode Terakhir ‘Queen of Tears’, Penonton Setia Gelar Nobar di Beberapa Kota

JAKARTA — Kisah cinta Hong Hae-in (Kim Ji-won) dan Baek Hyun-woo (Kim Soo-hyun) sudah membuat banyak penggemar drama Korea di Indonesia terbawa perasaan alias baper. Banyak yang penasaran dengan akhir cerita pasangan suami istri yang mengalami krisis dalam pernikahannya itu.

ADVERTISEMENTS
Ucapan Selamat & Sukses ada Pelantikan Direktur PT PEMA dan Kepala BPKS

Episode ke-16 sekaligus yang terakhir dari “Queen of Tears” tayang pada Ahad (28/4/2024) petang WIB. Meskipun sudah diumumkan bahwa akan ada dua episode spesial pada 4 dan 5 Mei sesudah serial ini tamat, tetap saja banyak pencinta drakor menantikan episode terakhir nanti malam.

ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hardiknas dari Bank Aceh Syariah

Menyambut penayangan episode terakhir, banyak diadakan acara nonton bareng (nobar) “Queen of Tears” di sejumlah kota. Dikutip dari unggahan akun Instagram @giladiskonn, acara nobar itu terpantau ada di Jakarta, Semarang, Surabaya, Yogyakarta, hingga Padang. “Daerah kamu ngadain nobar juga nggak nih, sobat Giladiskon?,” tulis akun tersebut pada unggahannya.

ADVERTISEMENTS
Ucapan Selamat dan Sukses atas Pelantikan Reza Saputra sebagai Kepala BPKA
ADVETISEMENTS
Ucapan Belasungkawa Zakaria A Rahman dari Bank Aceh

Di Jakarta, acara nobar dijadwalkan berlangsung di Ribbon Cafe Tebet, dengan biaya Rp 100 ribu, sudah termasuk makanan, minuman, dan freebies (pernak-pernik K-pop). Nobar Semarang akan berlangsung di Bento Kopi Meteseh dengan biaya Rp 60 ribu.

ADVERTISEMENTS
Selamart Hari Buruh
Berita Lainnya:
Aktris Kim Ji-won Catat Rekor Langka 'Big 4' Berkat Drama 'Queen of Tears', Apa Itu?

Untuk acara nobar di Yogyakarta, diadakan di Anak Panah Kopi Bizz dengan biaya registrasi Rp 45 ribu. Pencinta drakor di Surabaya bisa mengikuti nobar di Kopi Kakak dengan biaya registrasi Rp 50 ribu. Sementara, Padang juga terpantau menggelar nobar tapi lokasinya akan diumumkan kepada pendaftar.

ADVERTISEMENTS
Ucapan Selamat Memperingati Hari Kartini dari Bank Aceh Syariah
ADVERTISEMENTS
Top Up Pengcardmu Dimanapun dan Kapanpun mudah dengan Aplikasi Action
ADVERTISEMENTS
Bayar PDAM menggunakan Aplikasi Action Bank Aceh Syariah - Aceh Selatan

Warganet segera bereaksi dengan berbagai acara nobar yang ada. Selain itu, warganet memuji kreativitas penggelar acara nobar serta kekompakan penggemar drakor. “Daebakk samp ada nobarnya,” ungkap pengguna Instagram @dianarosi***. “Udah kayak nonton bola aja, Gokss emang pecinta drakor nih,” ujar @anisak***.

ADVERTISEMENTS
PDAM Tirta Bengi Bener Meriah Aplikasi Action Bank Aceh

Pemilik akun Instagram @candrairav*** berpendapat momen nobar ini sebagai hal baik. “Sama sebenernya kek ibu-ibu arisan yang nobar cinta fitri, atau bapak-bapak yang nobar sepak bola. Masing-masing punya standar bahagianya sendiri,” kata dia di kolom komentar.

ADVETISEMENTS
Ucapan Belasungkawa Thantawi Ishak mantan Komisaris Utama Bank Aceh
Berita Lainnya:
Kim Soo-hyun, Aktor Spesialisasi Akting dengan Karakter 'Cegil', Siapa Saja?

Akan tetapi, ada juga yang memilih tidak ikut nobar karena berbagai alasan. “Gak bisa nonton drakor nobar. Perlu ketenangan dan fokus buat ngumpulin air mata soalnya,” tutur pengguna Instagram @kartikamar***. “Mending nonton sendiri, mewek sendiri,” ucap @unevia***.

Tidak sedikit juga komentar bernada kocak yang datang dari warganet. “Nobar rumah tangga orang,” ujar @mira_9***. Ada pula yang langsung me-mention akun aktor Kim Soo Hyun. “Lahh coba itu pi @soohyun_k216 Mau pada nobar ini liat mami papi awas aja kalo ending-nya di luar nurul,” kata pengguna @giok.li***.

Penggemar Indonesia memang memberi julukan “Papi” dan “Mami” kepada tokoh Baek Hyun-woo yang diperankan Kim Soo-hyun serta Hong Hae-in yang diperankan Kim Ji-won. Pasangan yang kisahnya sukses bikin baper itu seolah-olah menjadi orang tua online bagi penggemar.

 

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS

x
ADVERTISEMENTS

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi