Selasa, 30/04/2024 - 05:55 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

EDUKASI
EDUKASI

UKM Coding Cyber University Sukses Adakan Webinar Software Engineering

ADVERTISEMENTS

 JAKARTA — Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Coding Universitas Siber Indonesia atau lebih dikenal dengan Cyber University mengadakan webinar tahunan mereka dengan sukses secara online, pada Ahad (15/10) lalu.

ADVETISEMENTS
Ucapan Belasungkawa Thantawi Ishak mantan Komisaris Utama Bank Aceh

Kegiatan yang bertajuk ‘A Student’s Guide to Software Engineering’ ini digelar secara daring melalui platform zoom yang dihadiri oleh puluhan peserta. Peserta berasal dari berbagai latar belakang, termasuk mahasiswa, dosen, dan masyarakat umum, baik dari Cyber University maupun perguruan tinggi lain di Indonesia.

ADVERTISEMENTS
Ucapan Selamat dan Sukses atas Pelantikan Reza Saputra sebagai Kepala BPKA
ADVERTISEMENTS
Ucapan Selamat Memperingati Hari Kartini dari Bank Aceh Syariah

Webinar ini menghadirkan seorang narasumber berpengalaman di bidang software engineering, yaitu Satya Arisena Hendrawan. Satya merupakan lulusan S1 Sistem Komputer Undip dan S2 Ilmu Komputer IPB. Saat ini, Satya menjabat sebagai Dosen Sistem Informasi di Cyber University dan memiliki sertifikasi Software Engineering at BNSP – 2019.

ADVERTISEMENTS
Manyambut Kemenangan Idul Fitri 1445 H dari Bank Aceh Syariah
Berita Lainnya:
Segera Wujudkan Impianmu Berkecimpung di Dunia Fintech bersama Cyber University
ADVETISEMENTS
Ucapan Belasungkawa Zakaria A Rahman dari Bank Aceh

Satya dalam materinya memaparkan berbagai topik, seperti pengantar software engineering, perbedaan antara software engineer dan software developer, serta keterampilan yang diperlukan dalam software engineering, dan panduan untuk menjadi seorang software engineer.

ADVERTISEMENTS

Software engineering merupakan proses merancang, mengembangkan, menguji, dan memelihara perangkat lunak dengan pendekatan terstruktur,” tutur Satya. 

ADVERTISEMENTS
Mudahkan Hidup Anda!, Bayar PBB Kapan Saja, Di Mana Saja! - Aceh Singkil

Sementara itu, Luffi Idris Setiawan selaku ketua UKM Coding Cyber University webinar ini merupakan salah satu inisiatif UKM Coding Cyber University untuk mendukung masyarakat dan mahasiswa di seluruh Indonesia yang ingin memahami dasar-dasar Software Engineering dan bagaimana memulai karier di bidang ini.

Berita Lainnya:
Punya Prestasi di Bidang Olahraga? Bisa Nih Dapet Beasiswa Kuliah dari Cyber University

“Semoga webinar ini dapat memberikan wawasan tentang software engineering dan memberikan dorongan kepada mahasiswa dan peserta untuk memulai karier di bidang ini,” ungkapnya.

Sementara itu, Zilzikri Jaka Ringga selaku ketua pelaksana webinar bertajuk ‘A Student’s Guide to Software Engineering’ mengatakan, dalam upaya untuk terus mendukung pengembangan pemahaman dan pengetahuan di bidang teknologi, UKM Coding Cyber University berkomitmen untuk terus mengadakan acara-acara seperti ini di masa mendatang.  

Keahlian coding dari Cyber University menjadikan para lulusannya akan mudah terjun ke dunia startup. “Sebagai Kampus Fintech Pertama di Indonesia, Cyber University menyiapkan lulusannya agar mudah untuk membangun startup sendiri serta ahli di bidang teknologi,” tuturnya.

Sumber: Republika

x
ADVERTISEMENTS

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi