DUNIA
INTERNASIONALEROPA

Rusia Klaim Tembak Jatuh Jet F-16 Buatan AS Pakai Rudal S-300

BANDA ACEH – Rusia mengklaim pasukan pertahanan udaranya berhasil menembak jatuh pesawat tempur F-16 buatan Amerika Serikat (AS) yang dioperasikan oleh Ukraina dengan menggunakan sistem rudal pertahanan udara S-300.Dalam wawancara yang ditayangkan di stasiun televisi Russia-1 pada Minggu, 11 Januari 2026, komandan dengan nama sandi Sever mengatakan kepada jurnalis Vladimir Solovyov bahwa pesawat F-16 itu merupakan target paling berharga yang pernah dihadapi unitnya.

Ia menjelaskan bahwa S-300 menembakkan dua rudal ke arah pesawat tersebut. Rudal pertama merusak jet, sementara rudal kedua menghancurkannya sepenuhnya.

“Kami membutuhkan waktu lama untuk mempersiapkan operasi ini. Kami melacak dan mengantisipasinya. Musuh membanggakan bahwa pesawat-pesawat ini tidak bisa dihancurkan. Nyatanya, mereka jatuh dari langit seperti pesawat lainnya,” ujar Sever, dikutip dari RT, Senin 12 Januari 2026.

Namun, Sever tidak menyebutkan secara rinci kapan dan di mana pesawat F-16 itu ditembak jatuh.

Ukraina mulai menerima jet tempur F-16 dari negara-negara Barat pada Agustus 2024. Sejak saat itu, Kiev telah mengonfirmasi kehilangan empat pesawat F-16 dalam pertempuran.

Menurut laporan Business Insider, Ukraina sejauh ini telah menerima 44 dari total 87 jet F-16 yang dijanjikan oleh negara-negara pendukungnya di Eropa. 

image_print
Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments

Reaksi

Berita Lainnya

Uh-oh! It looks like you're using an ad blocker.

Our website relies on ads to provide free content and sustain our operations. By turning off your ad blocker, you help support us and ensure we can continue offering valuable content without any cost to you.

We truly appreciate your understanding and support. Thank you for considering disabling your ad blocker for this website