Rabu, 07/06/2023 - 02:35 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

EDUKASI

Mahasiswa UNM Berpartisipasi dalam Agrinovation Conference 2023

Mahasiswa Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM), membawa Herbalnesia mengikuti Agrinovation Conference 2023 yang diselenggarakan oleh Organisasi nonprofit bidang pertanian.

 JAKARTA — Mahasiswa Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM), Heri, merupakan pendiri Herbalnesia yang mengikuti Agrinovation Conference 2023 yang diselenggarakan oleh Organisasi nonprofit bidang pertanian. Konferensi ini mengangkat tema The Rise of Agritech to Enhance Food Security yang melibatkan kerjasama dengan analisis teknologi industri dan startup di Asia, Tech in Asia.

Sebanyak 120 startup mengajukan proposal dalam konferensi ini. Dari 30 startup yang terpilih, enam startup layak mendapat pendanaan dan mendapat mediator untuk pendanaan dari MDI Venture dan kolaborasi dengan startup-startup yang besar.

BACAAN LAIN:
Prodi Perhotelan Kampus Digital Bisnis UNM Teken MoU dengan Hotel Maxone

Heri mahasiswa Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) yang merupakan pendiri Herbalnesia menyampaikan bahwa Herbalnesia merupakan platform marketplace yang mengangkat manfaat dan penyedia tanaman herbal Nusantara. “Meskipun Herbalnesia belum berhasil menjadi salah satu dari enam startup yang didanai, Heri tetap optimis dan memiliki target untuk meluncurkan platformnya tahun ini,” katanya, dalam keterangan tertulis, Ahad (26/3/2023).

Ia berharap dapat menjadi tamu undangan dan pembicara pada acara Agrinovation Conference tahun depan dan bisa memperoleh pendanaan yang lebih besar sekitar 300 miliar rupiah.

BACAAN LAIN:
Tips Mahir Bahasa Inggris pada Usia Dewasa, tak Harus Kuasai Teori

 

Sementara itu, Siti Nurlela selaku kepala Nusa Mandiri Startup Center (NSC) mengatakan, partisipasi mahasiswa Kampus Digital Bisnis UNM ini menunjukkan antusiasme dan minat terhadap bidang pertanian dan teknologi. 

“Semoga kegiatan ini dapat menjadi inspirasi dan memotivasi mahasiswa lain di UNM untuk lebih mengembangkan ide-ide inovatif dan berkontribusi dalam mengembangkan teknologi di berbagai sektor,” ungkapnya.

Sumber: Republika

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi
Click to Hide Advanced Floating Content

Click to Hide Advanced Floating Content